Uji Kompetensi Keahlian Mandiri SMK Muhammadiyah 1 Pringsewu dilaksanakan pada tanggal 13 sampai 14 April tahun 2022.
Dilaksanakan selama dua hari, syukur Alhamdulillah kegiatan ini berlangsung dengan lancar tanpa ada kendala apapun baik dari siswa maupun dari penguji internal dan eksternal (Penguji dari Dunia Industri).
Para siswa antusias dari pagi hingga petang menyelesaikan tugas-tugas ujian yang diberikan, para siswa juga sedikit lebih nyaman dalam pelaksanaannya mengingat tahun lalu kegiatan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) dilaksanakan dalam keadaan pandemi covid 19 yang masih merebak di mana-mana.
Bapak Kepala Sekolah Zarrahudin, S.E., M.M. bersyukur atas terlaksananya Uji Kompetensi Keahlian (UKK) tahun 2022 yang tidak terlalu banyak menemui kendala dari Pemerintah Pusat, Wilayah dan Daerah serta dari peserta didik itu sendiri.
Kegiatan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) ini sendiri adalah rangkaian terakhir dari kegiatan ujian akhir kelas 12 yang sebelumnya juga sudah dilaksanakan ujian praktek ismuba dan ujian sekolah berbasis komputer yang dilaksanakan sebelum bulan Ramadhan.